Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Test link

Tari Muang Sangkal, Tarian Tradisional Dari Madura Jawa Timur


Tari Muang Sangkal, Tarian Tradisional Dari Madura Jawa Timur

Cintaindonesia.web.id Tari Muang Sangkal adalah tarian tradisional yang berasal dari Madura. Tarian ini dilakukan untuk ritual tolak bala atau menjauhkan dari mara bahaya oleh masyarakat Madura. Tarian ini sering ditampilkan diberbagai acara seperti penyambutan tamu besar dan pada acara adat lainnya. Tari Muang Sangkal ini merupakan salah satu tarian tradisional yang sangat terkenal dan menjadi salah satu ikon seni tradisional dari Madura, Provinsi Jawa Timur.


Sejarah Tari Muang Sangkal

Tari Muang Sangkal diciptakan oleh seorang seniman yang berasal dari Sumenep, Madura, Provinsi Jawa Timur yang bernama taufikurrachman. Tarian ini diciptakan sebagai bentuk rasa kepedulian para seniman kepada kekayaan yang dimiliki oleh Madura yang sarat akan karya dan juga keunikan didalamnya. Selain itu juga mengangkat kembali sejarah dari kehidupan Keraton Sumenep pada zaman dahulu.

Nama Tari Muang Sangkal ini sendiri diambil dari kata Muang dan Sangkal. Kata Muang sendiri artinya membuang, sedangkan kata Sangkal sendiri artinya kegelapan atau sesuatu yang berhubungan dengan santapan dari setan atau jin (pada ajaran agama hindu zaman dahulu). Namun kata sangkal bagi masyarakat Sumenep sediri dapat diartikan seperti penolakan atau karma, seperti apa bila orang tua memiliki anak perempuan dan akan dilamar oleh seorang pria maka tidak boleh untuk ditolak karena membuat anak perempuannya akan menjadi sangkal atau tidak laku selamanya. Jadi tarian ini dapat diartikan membuang malapetaka.

Fungsi Tari Muang Sangkal

Bagi masyarakat Madura, Tarian ini dianggap dapat menjauhkan dari mara bahaya atau buang sial. Menurut fungsinya, tarian ini juga sering ditampilkan didalam berbagai acara seperti acara adat, pernikahan dan juga acara penyambutan tamu besar yang sedang datang ke sana.

Pertunjukan Tari Muang Sangkal

Pertunjukan Tari Muang Sangkal
Pertunjukan Tari Muang Sangkal

Dalam pertunjukan Tari Muang Sangkal ini biasanya akan dilakukan oleh para penari wanita. Jumlah para penari yang ditampilkan harus berjumlah ganjil, bisa satu, tiga, lima dan jumlah ganjil seterusnya. Selain itu karena merupakan tarian yang sakral, para penari yang ditampilkan harus dalam kondisi suci atau tidak datang bulan.

Dalam pertunjukannya biasanya diawali dengan gerakan yang cepat, yaitu para penari akan berjalan beriringan menuju panggung. Setelah itu dilanjutkan dengan gerakan yang lebih halus, yaitu para penari menari sambil membawa cemong atau sebuah mangkuk kuningan yang berisi kembang beraneka macam dan juga menaburkannya dengan gerakan yang lembut dan indah. Gerakan ini tentunya harus diselaraskan dengan musik pengiring.

Musik Pengiring Tari Muang Sangkal

Dalam pertunjukan Tari Muang Sangkal ini akan diiringi oleh alat musik Gamelan khas dari Keraton. Gendhing yang digunakan dalam mengiringi Tari Muang Sangkal ini diantaranya adalah gendhing sampak, gendhing oramba-orambe dan juga gendhing lainnya.

Kostum Tari Muang Sangkal

Busana yang digunakan dalam Tari Muang Sangkal ini biasanya menggunakan busana pengantin legha khas dari Sumenep, dengan perpaduan warna khas yakni merah, kuning dan hitam. Pada bagian atas, para penari menggunakan kemben berwarna hitam dan juga kain penutup dada yang dikalungkan pada bagian leher. Sedangkan pada bagian bawah akan menggunakan kain panjang didalam dan diluar menggunakan beberapa kain tambahan yang berwarna merah dan kuning sebagai pemanis. Pada bagian kepala akan menggunakan mahkota dengan berbagai hiasan bunga-bunga. Selain itu juga ada beberapa aksesoris tambahan seperti gelang, sabuk, dan cunduk. Untuk properti yang digunakan pada saat menari diantaranya adalah sampur dan cemong.

Perkembangan Tari Muang Sangkal

Dalam perkembangannya, tarian ini masih terus dilestarikan dan juga masih tetap hidup sampai saat ini. Selain karna fungsinya, kecintaan masyarakat akan budaya dari warisan nenek moyang sangat mempengaruhi keberadaan tarian ini. Dalam perkembangannya, Tari Muang Sangkal ini masih tetap ditampilkan diberbagai acara disana seperti acara adat dan penyambutan tamu besar. Selain itu juga tarian ini sering ditampilkan diberbagai acara festival budaya, baik itu di daerah maupun luar daerah. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya pelestarian dan memperkenalkan ke masyarakat luas akan Tari Muang Sangkal ini.


Patut Kamu Baca:

Post a Comment