Cintaindonesia.web.id Tari Kamonesan adalah salah satu tarian tradisional yang berasal dari Jawa Barat. Tarian ini merupakan gambaran kearifan lokal dan cara hidup tradisional dari Masyarakat Sunda. Ciri khas dalam tarian ini adalah pada penari perempuan yang membawa boboko atau bakul sebagai properti dalam menarinya.
Pertunjukan Tari Kamonesan
Dalam Pertunjukannya, Tari Kamonesan ini merupakan tari berpasangan dan biasanya ditarikan oleh 8 (delapan) orang penari, yang terdiri dari 4 (empat) orang laki-laki dan 4 (empat) orang perempuan. Tarian ini dibuka dengan penari pria yang mempertontonkan atraksi dalam menari dengan gerakan-gerakan tangan seperti pada gerakan silat.Setelah itu dilanjutkan penari perempuan dengan jari tangan yang lentik dan juga gerakan yang gemulai mempertunjukan kebolehannya dalam beraksi diatas panggung. Gerakan ini kemudian berlanjut dengan para penari yang membentuk formasi berpasangan, dimana posisi dari penari laki-laki berada di bagian belakang perempuan.
Pertunjukan Tari Kamonesan
Dalam tarian ini, para penari melakukan gerakan-gerakan seperti pada saat sedang menjalani kehidupan sehari-hari, seperti halnya pada penari wanita yang membawa bakul di bagian pundak dan akan menuju sawah atau ladang. Sedangkan pada penari pria akan mengibarkan selendang yang telah mereka bawa dan seperti menyambut kedatangan penari wanita. Sesekali penari pria akan membungkuk dan melakukan gerakan kepada wanita sambil memberikan kembali boboko atau bakul yang dibawa.
Busana Tari Kamonesan
Para penari dalam tarian ini biasanya menggunakan kostum yang berwarna terang dan cerah seperti warna merah, biru, kuning dan hijau. Pada para penari pria biasanya menggunakan kostum berupa celana pangsi lengkap dengan menggunakan ikat kepala, sedangkan pada para penari perempuan biasanya mengenakan kebaya lengkap dengan tutup kepala. Selain itu penari perempuan juga akan membawa boboko atau bakul sebagai properti dalam menari.Pengiring Tari Kamonesan
Dalam pertunjukannya, Tari Kamonesan ini biasanya akan diiringi alat musik tradisional khas sunda, seperti alat musik gendang, gamelan sunda dan suling. Dengan adanya alat musik tersebut, membuat tarian ini semakin hidup.
Patut Kamu Baca:
- Tari Petake Gerinjing, Tarian Tradisional Dari Sumatera Selatan
- Tari Topeng Temenggung, Tarian Tradisional Dari Jawa Barat
- Tari Rondang Bulan, Tarian Tradisional Dari Tapanuli Selatan
- Tari Batik Pace, Tarian Tradisional Dari Jawa Timur
- Tari Iswara Gandrung, Tarian Tradisional Dari Jawa Barat
- Tari Petik Pari, Tarian Tradisional Dari Pacitan Jawa Timur
- Tari Kethek Ogleng, Tarian Tradisional Dari Jawa Timur
- Tari Boboko Mangkup, Tarian Tradisional Dari Jawa Barat
- Tari Panarat, Tarian Tradisional Dari Jawa Barat
- Kecapi Kalimantan, Alat Musik Tradisional Dari Kalimantan Tengah
- Pedang Bara Sangihe, Senjata Tradisional Dari Sulawesi Utara
- Sumpit, Senjata Tradisional Suku Dayak
- Gamelan Banyuwangi, Kesenian Tradisional Dari Jawa Timur
- Mengenal Kain Paramba, Kain Khas Toraja
- Fuu, Alat Musik Tradisional Dari Papua
- Tahuri, Alat Musik Terompet Kerang Dari Maluku
- Salude, Alat Musik Tradisional Dari Sulawesi Utara
- Ketipung, Alat Musik Tradisional Dari Kalimantan Timur
- Tari Pumamasari, Tarian Tradisional Dari Jawa Barat
- Tari Wangsa Suta, Tarian Tradisional Dari Sukabumi Jawa Barat
- Tari Kedok Ireng, Tarian Tradisional Dari Jawa Barat
- Tari Kamonesan, Tarian Tradisional Dari Jawa Barat